Rancang Bangun Sistem Informasi Inventory Barang pada CV. Bintang Utama Rohul
Design Of Information Sistem for Inventory at CV. Bintang Utama Rohul
DOI:
https://doi.org/10.57152/ijirse.v2i1.148Keywords:
inventory, stock, warehouse., Sistem Informasi, Sistem Inventory, Object Oriented Analysis Design (OOAD)Abstract
Proses kegiatan pengolahan barang yang terdapat di dalam suatu gudang memiliki proses pencatatan yang detail. Dalam suatu Instansi pencatan proses kegiatan sangatlah penting dan memiliki pengaruh besar terhadap kemajuan suatu organisasi. CV. Bintang Utama Rohul merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang persediaan barang sekolah, dalam menyediakan barang–barang keperluan sekolah. Terdapat 50 Item barang, setiap Item Barang memiliki stok digudang 20 Lusin per bulannya. Pencatatan barang masuk dan barang keluar masih dilakukan dalam buku besar, laporan barang masuk dan barang keluar serta pencarian data membutuhkan waktu yang sangat lama serta seringya kehilangan data. Hal ini mengakibatkan pekerjaan tidak efektif dan efesien dan menimbulkan masalah dalam Instansi. Penelitian ini bertujuan membangun sistem inventory barang dengan metode waterfall sebagai metode pengembangan perangkat lunak dan Object Oriented Analysis Design (OOAD) sebgai teknik perancngan sistem dengan menggunakan Usecase Diagram, Class Diagram, Sequent Diagram dan Activity Diagram. Dan sistem inventory yang dibagun berbasiskan web serta pengujian Sistem menggunakan User Accepten Tes (UAT) dengan hasil 85% user mudah memahami dan menggunakan . Sistem Inventory dibagun untuk mempermudah pekerjaan dalam melakukan pengecekan barang masuk barang keluar serta pelaporan barang.