Analisis Sentimen Terhadap Komentar Beauty Shaming Di Media Sosial Twitter Menggunakan Algoritma SentiStrength

Sentiment Analysis Against Beauty Shaming Comments on Twitter Social Media Using SentiStrength Algorithm

Authors

  • Septika Sari Sari Universitas Jambi
  • Ulfa Khaira Ulfa
  • Pradita
  • Tri Suratno Tri

DOI:

https://doi.org/10.57152/ijirse.v1i1.55

Keywords:

Universitas Jambi, SentiStrength, Analisis Sentimen, Beauty Shaming

Abstract

Media sosial merupakan salah satu bentuk perkembangan dari jaringan internet yang dapat diakses secara online. Penggunaan media sosial didalam kehidupan sehari-hari telah membawa pengaruh besar dalam perubahan aspek kehidupan. Salah satu media sosial yang sedang populer dan digunakan oleh banyak masyarakat adalah Twitter. Penggunaan media sosial Twitter digunakan untuk berbagai kepentingan seperti ajang promosi atau hanya sekedar memberikan tweet berupa opini atau fakta. Namun tidak jarang, tweet yang diberikan pengguna Twitter mengandung unsur negatif seperti Beauty Shaming. Analisis sentimen dilakukan untuk mengidentifikasi atau memahami unsur Beauty Shaming dari suatu data tweet. Algoritma yang digunakan untuk menganalisis sentimen adalah SentiStrength. Dari hasil analisis sentimen tersebut, didapatkanlah 93 tweet Beauty Shaming (33,7%), 117 tweet netral (43,2%), dan 63 tweet non-Beauty Shaming (23,1%) dari 273 tweet pengguna.

Downloads

Published

2021-04-07